Banda Aceh, 27 April 2024 – Balai Bahasa Provinsi Aceh kembali menggelar kegiatan bengkel sastra bagi siswa SMP dan SMA Se-Kota Banda Aceh. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan menulis puisi bagi siswa SMP dan menulis cerpen bagi siswa SMA. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk merangsang kreativitas siswa dalam mengekspresikan ide dan perasaan mereka melalui karya sastra.
Bengkel sastra ini dilaksanakan di 3 in 1 Coffe Banda Aceh pada bulan Maret dan April selama empat kali pertemuan intensif. Pada kegiatan ini, peserta akan dibimbing langsung oleh para praktisi sastra berpengalaman, yaitu Rahmat Nuthihar, Hidayatullah, Fauzan Santa, dan Hendra Kasmi. Setiap pertemuan akan berfokus pada pengenalan dan penguatan teknik menulis sastra, pemahaman tema, serta eksplorasi nilai-nilai sastra di masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan dampak positif dalam pengembangan minat dan bakat sastra di kalangan siswa. Selain itu, para peserta juga diharapkan mampu menjelajahi keindahan dan nilai-nilai sastra yang tercermin dalam karya-karya mereka sendiri.
Kegiatan pengembangan sastra di kalangan generasi muda memiliki peran yang sangat vital dalam menjaga dan menghargai warisan budaya bangsa. Hal ini dikarenakan sastra tidak hanya sebagai bentuk ekspresi kreatif, tetapi juga sebagai cerminan dari kehidupan dan nilai-nilai yang ada dalam masyarakat.
Kepala Balai Bahasa Provinsi Aceh, Umar Solikhan, mengungkapkan pentingnya kegiatan ini dalam menciptakan generasi muda yang kreatif dan inovatif di bidang sastra. “Bengkel sastra ini tidak hanya bertujuan untuk mengembangkan kemampuan menulis siswa, tetapi juga untuk membuka wawasan mereka terhadap keindahan sastra dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Sastra memiliki peran penting dalam membentuk karakter serta menggali nilai-nilai budaya bangsa,” ujarnya.
Puncak dari kegiatan bengkel sastra ini ialah penerbitan antologi puisi dan cerpen karya siswa. Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya menjadi wahana untuk mengekspresikan diri para peserta, tetapi juga sebuah langkah konkret dalam mewujudkan apresiasi terhadap karya sastra anak bangsa, khususnya dari kalangan siswa.
Antologi puisi dan cerpen karya siswa ini menjadi bukti nyata dari potensi dan kreativitas generasi muda dalam menciptakan karya sastra. Selain itu, keberadaannya juga akan menjadi sarana yang efektif untuk memperluas jangkauan apresiasi terhadap karya sastra remaja di tingkat lokal maupun nasional.